Tokoh Pekon Tekad Tanggamus Dukung Turnamen Sepak Bola BNN Lampung

Ramanews|Tanggamus – Guna mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan anak-anak, pemuda dan masyarakat, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Lampung didukung tokoh masyarakat Pekon Tekad menggelar Turnamen Sepakbola, di lapangan Pekon Tekad, Kecamatan Pulaupanggung, Tanggamus, Selasa, (13/09/2022).

Total ada 34 kesebelasan klub sepakbola yang ikut bertanding dalam turnamen tersebut, pemenang akan mendapatkan hadiah berupa dana pembinaan Rp 15 juta dari Ketua BNN Lampung.

Husni Munir selaku Ketua Panitia Penyelenggara dalam sambutannya merasa bangga atas perhatian BNN dan tokoh masyarakat Tekad.

“Pada kesempatan ini saya pribadi merasa tersanjung karena telah dipercaya menjadi ketua, selain itu saya ucapkan selamat bertugas kepada camat baru kita, Bapak Mansurin, terlebih saya merasa bangga dan simpatik kepada Bapak Agus Cek, tokoh masyarakat yang kita banggakan, beliau yang telah mensuport BNN mengadakan turnamen ini, kepada BNN saya ucapkan terima kasih yang telah perhatian kepada warga Pulaupanggung, khususnya agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan untuk para peserta tetap sportif mari kita lawan narkoba salam olah raga,” ucapnya.

Sementara Mansuri, Camat Pulaupanggung merasa bangga di awal jabatannya disambut dengan adanya turnamen sepakbola.

“Pada kesempatan ini saya memperkenalkan diri dan saya mohon dukungan serta bimbingannya selama bertugas dan untuk peserta jaga sportifitas karena bukan kemenangan yang utama melainkan tali silaturahmi yang kita utamakan,” kata Mansurin.

Pada kesempatan yang sama, AKBP Abdul Haris Winsulangi, Kepala BNNK Tanggamus mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu cara penyuluhan dan pembinaan secara langsung kepada masyarakat tentang bahaya narkoba.

“Turnamen ini tidak mengusung tema tertentu, ini semata-mata penyuluhan secara langsung kepada masyarakat tentang bahaya narkoba dan penanggulangannya, tanpa kita harus mendatangi masyarakat dari rumah ke rumah mereka yang nonton, di setiap ada kesempatan kami akan selalu memberikan penyuluhan, tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Agus cek yang telah men-support kami beserta kawan-kawan sehingga dapat melaksanakan turnamen ini,” katanya.

Turnamen dibuka secara resmi dengan di tandai dengan tendangan bola pertama oleh Kepala BNNK Tanggamus, AKBP Abdul Haris Winsulangi.(*)[Eko Purwanto]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *