Wali Kota Dampingi Gubernur Lampung Dalam Gelaran Pasar Murah di Metro

Ramanews|Metro – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Lampung menggelar pasar murah di Lapangan Mulyojati, Kecamatan Metro Barat, Kota Metro, Jumat, (22/04/2022).

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi mengatakan, pendistribusian itu dapat berjalan dengan baik dan benar berkat bantuan dan kerjasama dari Pemerintah Kota (Pemkot) Metro. Dikatakannya, kegiatan itu merupakan bentuk perhatian terhadap pemerintah daerah setempat.

“Kota Metro secara teknis sangat memenuhi persyaratan dalam menginisiasi pembangunan pertanian, sehingga dapat melakukan peningkatan pendapatan petani,” jelasnya.

Kemudian, lanjutnya, berdasarkan laporan Menteri Dalam Negeri, kondisi pangan menjelang hari raya, terpantau mengalami kenaikan pada komoditas bawang merah sebesar 11% dan diakuinya hal itu masih dapat dikendalikan.

Sementara itu, Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin mengucapkan terima kasih atas bentuk perhatian Pemprov Lampung yang telah menggelar pasar murah di Bumi Sai Wawai. Pihaknya menerima 1500 paket sembako bersubsidi, yang akan disebar ke lima Kecamatan setempat.

“Paketnya terdiri dari beras 5kg, gula 1kg, tepung 2kg, dan minyak goreng 1Liter. Dan masing-masing kecamatan akan dibagikan 300 paket. Kita juga tadi menerima minyak goreng curah bersubsidi sebanyak 3000 liter, yang siap disalurkan dengan harga eceran tertinggi Rp 14 ribu per liter, semoga dengan adanya pasar murah ini, masyarakat kita dapat terbantu,” tandasnya.(*)[Kiki-Ramanews.tv]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *