Ramanews|Lampung Tengah–Wakil Bupati Lampung Tengah dr. Hi Ardito Wijaya buka acara seleksi Paskibraka Kabupaten Lampung Tengah tahun 2021 di Sesat angung Nuwo Balak, Gunung Sugih, Selasa (16/3/21).
Dalam sambutannya, Wabup Lamteng menyampaikan pesan yang tertuju kepada peserta seleksi paskibraka, agar berseungguh- sungguh dalam menikuti seleksi tersebut. harapanya agar jangan ada penyesalan dikemudian hari. Karena penyesalan itu tidak mungkin ada lebih dulu, ucap Ardito.
Mungkin gambar 2 orang, orang berdiri dan dalam ruangan
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lampung Tengah Rahardian yang juga hadir menyampaikan, bahwa seleksi paskibraka tahun ini diikuti oleh 250 anak yang berasal dari SMA dan SMK yang ada di Kabupaten Lampung Tengah. Sedangkan dari seleksi ini yang akan diambil hanya 35 orang terbaik dari yang baik, tutupnya.
Selain Rahardian, hadir pula dalam acara tersebut, Ketua PPI Lampung Tengah dr. Asih Fatwanita, Staf Ahli Bupati Syahreza dan Kadispora Rahardian.